Kerangka Acuan Kegiatan

UHC DAY

Leave No One’s Health Behind:
Invest in health systems for all

Tidak Mengabaikan Kesehatan Siapa Pun:
Berinvestasi Dalam Sistem Kesehatan Untuk Semua Kelompok Masyarakat

   Pengantar

Setiap orang, di mana pun berhak mendapatkan akses ke pelayanan kesehatan esensial yang berkualitas tanpa mengalami kesulitan keuangan. Hari Cakupan Kesehatan Universal (Universal Health Coverage (UHC) Day) adalah titik kumpul tahunan bagi para akademisi, peneliti dan pemangku kepentingan lainnya untuk mengangkat suara mereka dan berbagi cerita tentang jutaan orang yang masih menunggu kesehatan, menyerukan para pemimpin untuk melakukan investasi yang lebih cerdas di bidang kesehatan dan mengingatkan dunia tentang pentingnya cakupan kesehatan universal ( UHC).

Jika kita ingin mencegah pandemi di masa depan dan mencapai kesehatan dan kesejahteraan untuk semua pada tahun 2030, kita harus memprioritaskan kesetaraan – berinvestasi lebih banyak di bidang kesehatan dan mengalokasikan sumber daya secara efisien dan adil sesuai kebutuhan. Dengan itu sistem kesehatan di Indonesia juga perlu diperkuatkan untuk memastikan bahwa setiap orang memiliki dapat memanfaatkan layanan kesehatan sesuai dengan kebutuhannya. Namun, mewujudkan hal tersebut masih memiliki tantangan yang besar karena pelayanan kesehatan di Indonesia masih terpusat di Pulau Jawa seperti Provinsi Jawa Tengah, Jawa Timur, DKI Jakarta, DI Yogyakarta dan Jawa Barat. Sementara daerah di pulau Kalimantan, Papua, Nusa Tenggara, Sulawesi dan Sumatera masih mengalami keterbatasan pelayanan kesehatan.
Saat ini, untuk memenuhi kebutuhan tersebut agar dapat merata tersedia, pemerintah merancang kebijakan Kebutuhan Dasar Kesehatan (KDK) dan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

   Tujuan Kegiatan

Kegiatan ini dilakukan untuk mendukung pemerintah memperkuat strategi untuk mencapai UHC dan mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkeadilan di Indonesia

   Agenda Kegiatan

Hari, tanggal : Senin, 13 Desember 2021
Pukul           : 13.00 – 15.00 WIB

   Detail Kegiatan

REPORTASE KEGIATAN

Waktu Agenda
13.00 - 13.05 WIB

Pembukaan

Memastikan Semua Masyarakat Memiliki Akses untuk Pelayanan Kesehatan

Prof. dr. Laksono Trisnantoro, MSc, PhD - Staf Ahli Kementerian Kesehatan dan Ketua Board PKMK FK-KMK UGM

materi    VIDEO

Moderator: M. Faozi Kurniawan SE, Akt, MPH

13.05 - 13.17 WIB

Penguatan health system untuk mendukung Ketercapaian UHC di Indonesia

dr. Yodi Mahendradhata,MSc,PhD, FRSPH - Wakil Dekan Bidang Penelitian dan Pengembangan, Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat & Keperawatan, UGM

materi    video

13.17 - 13.29 WIB

Kondisi Equity dalam Kesehatan Selama penyelenggaraan JKN

dr. Tiara Marthias, MPH, PhD - Dosen Departemen Kebijakan dan Manajemen Kesehatan FKKMK UGM

materi    video

13.29 - 13.41 WIB

Strategi pemerintah mempersiapkan diri untuk penyelenggaraan KDK dan KRI

Dr. Diah Ayu Puspandari, Apt. M.Kes - Ketua Pusat Kebijakan Pembiayaan dan Manajemen Asuransi Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat & Keperawatan UGM

materi    video

13.41 - 14.20 WIB Pembahasan

RA Ritonga - Direktur Pelayanan, BPJS Kesehatan

video

Herfina - Perwakilan WHO di Indonesia

video

Eko Pambudi - Perwakilan World Bank di Indonesia

video

14.20 - 14.40 WIB

Sesi Diskusi

video

14.40 - 15.00 WIB Penutupan