Workshop penyusunan Policy Brief

  Deskripsi

Di dalam modul jarakjauh telah diuraikan bahwa pemanfaatan hasil riset kebijakan kesehatan merupakan salah satu isu yang berkembang dibicarakan di antara para analis kebijakan. Beberapa penelitian kebijakan dapat memberikan manfaat berupa temuan yang disitasi oleh peneliti atau penelitian lain. Namun beberapa peneliti lainnya bergerak lebih jauh dengan mencoba memasuki ranah proses pembuatan kebijakan. Menurut mereka, suatu kebijakan atau proses pembuatan kebijakan seyogyanya merupakan hasil atau setidaknya mendapat masukan dari hasil-hasil riset kebijakan. Dalam konteks inilah upaya mengkomunikasikan hasil-hasil riset kebijakan kepada pengambil keputusan menjadi relevan.

Modul 3 jarakjauh telah membahas beberapa saluran yang dapat digunakan dan ketrampilan yang dibutuhkan untuk mengkomunikasikan hasil-hasil riset kebijakan kepada pengambil keputusan atau pemangku kepentingan (stakeholders) lain, misalnya Policy Brief, Policy Paper dan Policy Memorandum. Tanpa mengecilkan arti saluran lain yang ada dan ketrampilan lain yang dibutuhkan, sesi ini secara khusus akan melatih penyusunan Policy Brief.

Sebagaimana telah disampaikan dalam pengantar Modul 3A (modul jarak jauh), sebelum menyusun Policy Brief, Anda harus telah mengidentifikasi beberapa hal berikut:

  1. Mengidentifikasi isu kebijakan
  2. Mengembangkan dialog dua-arah dan 'keterlibatan' dengan beneficiary dari manfaat riset (misalnya: pembuat kebijakan)
  3. Menciptakan tim komunikasi dan diseminasi
  4. Mengidentifikasi kelompok target audiens yang relevan
     

  Tujuan Kegiatan

Setelah mengikuti kegiatan workshop ini diharapkan para peserta:

  1. Mengidentifikasi isu kebijakan yang menjadi topic policy brief
  2. Mengidentifikasi target audiens
  3. Menyusun halaman pertama dari policy brief

 
 

  Jadual kegiatan Workshop
 

  1. Pengantar Materi
  2. Kerja mandiri menulis policy brief (1 halaman)
  3. Diskusi contoh hasil penulisan policy brief (sampel 1 -2 peserta)

 

  Bahan Bacaan

Modul Penyusunan Policy Brief - Nenggih Wahyuni

Implementation research evidence uptake and use for policy-making
(Health Research Policy and Systems 2012, 10:20) 

Yes, research can inform health policy; but can we bridge the 'Do-Knowing It's Been Done' gap?
(Health Research Policy and Systems 2011, 9:23)  

The Knowledge Translation Toolkit: Bridging the Know-Do gap, a resource for researchers (IDRC, 2011) .
Available online at: http://www.idrc.ca/EN/Resources/Publications/Pages/IDRCBookDetails.aspx?PublicationID=851

J. Lavis. J. Lomas, M. Hamid and N. Sewankamo. Assessing Country-Level Efforts to Link Research to Action.
Bulletin of the World Health Organisations, 84 (2006): 620 – 28. Available online at:
http://www.who.int/bulletin/volumes/84/8/06-030312.pdf

What Difference does a Policy Brief Make? Penelope Beynon, Christelle Chapoy, Marie Gaarder and Edoardo Masset (August 2012).
Available online PDF [[115p.] at: http://bit.ly/NX9hWx