A Massive Open Online Course (MOOC)
on Implementation Research
Reporter: Yodi Mahendradhata
Dalam sesi satelit ini, WHO/TDR memperkenalkan media pembelajaran baru untuk riset implementasi. Media tersebut berupa Massive Open Online Course (MOOC) yang menggunakan platform EdX. Tujuan dari MOOC ini untuk introduksi dasar-dasar riset implementasi. Sebagai kursus dasar maka tidak ada persyaratan untuk dapat mengikuti. Partisipasi kursus ini gratis namun kedepan ada kemungkinan akan ditarik biaya bila menginginkan sertifikat yang akan diberikan melalui institusi akademis yang bekerjasama dengan TDR. Kursus ini terdiri atas lima modul dan bisa diselesaikan dalam waktu yang fleksibel, menyesuaikan dengan kesibukan peserta. Dalam setiap modul selain berisi materi juga terdapat kuis untuk menilai kemajuan pembelajaran peserta. Kursus ini merupakan jenjang paling dasar dalam portofolio kursus-kursus riset implementasi yang dikembangkan oleh TDR. Setelah menyelesaikan kursus ini maka peserta dapat mengambil pembelajaran IR jenjang berikutnya: IR short course (3 hari); IR Tool kit workshop (5 hari). Menurut rencana, MOOC ini secara resmi akan diluncurkan pada triwulan kedua 2017.
Reportase Terkait
Hari 1
14 November 2016
- A pragmatic guide to health systems implementation research
- How to write a good paper and get it published: publishing, peer-review and innovation
- Resilient Access and Delivery of New Health Technologies: The Critical Role of Implementation Research
- Out of Library and into the World: Communication for research
{jcomments on}